Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Sinopsis Film Serigala Langit, Kisah Perjuangan Deva Mahendra Jadi Pilot Terbaik, dibintangi Anya Geraldine!

sinopsis-film-serigala-langit-anya-geraldine
Anya Geraldine dalam Film Serigala Langit 
MangEnjang.com | Bandung - Perfilman Indonesia kembali menggeliat. Salah satunya dengan kehadiran Film Serigala Langit tayang siang tadi di Trans7 pada Rabu, 17 Agustus 2022 pukul 12.30 WIB.

Sebetulnya sejak tahun lalu, tepatnya pada 16 Agustus 2021, film Serigala Langit dirilis pertama kali. Namun karena mengalami penundaan karena pandemi Covid-19.

Film Serigala Langit disutradarai oleh Reka Wijaya dan dibintangi oleh Deva Mahendra, Anya Geraldine, Bunga Jelitha, dan Yoshi Sudarso.

Baca juga: SOLUSI CEPAT BUTUH UANG, Pinjaman BPKB Mobil. Cepat Cair!

Dalam film serigala langit, Deva Mahendra berperan sebagai Gadhing, seorang pilot pesawat tempur yang mengalami banyak rintangan untuk menjadi pilot terbaik.

Film bergenre aksi ini didukung oleh TNI Angkatan Udara. Beberapa pengambilan gambar dilakukan di Lanud Iswahyudi, Kohanudnas, dan Lanud Adisutjipto.

Selain itu, film ini juga menggunakan beberapa alat utama sistem senjata (alutsista) asli milik TNI Angkatan Udara.

Dikutip dari laman IMDb, film ini berdurasi satu jam empat puluh menit dan mendapat rating 7,7 dari 10.

Sinopsis Serigala Langit

Film Serigala Langit berkisah tentang seorang pilot angkatan udara di Skuadron 10 Serigala Langit yang bernama Gadhing Baskara.

Gadhing merupakan siswa terbaik di sekolah penerbangan sehingga ia merasa sangat yakin akan dengan mudah menjadi pilot terbaik di Skuadron Serigala Langit.

Seorang pilot senior tidak menyukai Gadhing karena dia dinilai sombong dan terlalu percaya diri.

Ketika Gadhing masih kecil, ayahnya meninggalkan dia dan keluarganya.

Sejak saat itu, Gadhing tidak pernah berbicara lagi dengan ayahnya.

Di Skuadron Serigala Langit, Gadhing mengagumi seorang wanita bernama Tami yang merupakan seorang pilot Hercules.

Gadhing juga mempunyai teman bernama Nadya yang merupakan teman masa kecilnya.

Nadya menjadi tempat Gadhing bercerita tentang segala hidupnya.

Di bawah komando Marsekal Pertama Erik, para skuadron menjalankan misi untuk mengawal dan mengantarkan wanita berkebangsaan asing.

Wanita itu bernama Helen dari International Human Care untuk mencari fakta tentang dugaan pelanggaran kejahatan kemanusiaan di negara bernama Republik Kebubed.

Tami bertugas untuk mengantarkan Helen dengan pesawat Hercules diikuti pengawalan dari Skuadron Serigala Langit.

Lima bulan bergabung di Skuadron Langit, Gadhing menghadapi masa sulit.

Ayah yang dia benci meninggal dunia. Selain itu, muncul berbagai masalah yang menimpa para anggota Skuadron Serigala Langit.---