Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Petir menyambar, pohon kelapa tercabik di Nagrog. 5 meter dari warung


PurwakartaOnline.com - Petir menyambar sebuah pohon kelapa, di Desa Nagrog, Wanayasa, Kabupaten Purwakarta.

Sepanjang pohon kelapa terdapat cabikan-cabikan hingga ke bawah, pohon pisang di bawah pohon kelapa patah-patah dan tumbang. 

Diperkirakan cabikan dan kerusakan tersebut merupakan bekas hantaman 'huntu gelap'.


Tidak ada korban 
Beruntung tidak menimbulkan korban jiwa, padahal sekitar 5 meter dari pohon kelapa tersebut terdapat sebuah warung.


Saksi mata bernama Enung menuturkan, kilat beruntun diiringi suara petir muncul beberapa saat setelah hujan agak reda.


"Ti siang hujan ageung, pas hujan raat nembe guludug tararik / Dari siang turun hujan deras, setelah hujan reda baru petir muncul dengan keras," tutur Enung.


Peristiwa sambaran petir ini terjadi sore tadi sekitar jam 17.40 WIB, Sabtu (21/12/2019).


"Tadi teh aya tabuh lima langkung, abdi nuju di Bu Bidan / Tadi sekitar jam 17 lebih, saya sedang di rumah Bidan," lanjut Enung.


Enung mengaku sempat khawatir dengan tetangganya yang bernama Ibu Aay.


Rumah Bu Aay berada sekitar lima meter dari pohon yang tersambar petir.


Warung menyatu dengan rumah tersebut, terlihat sangat dekat dari suara petir yang keras dan kilatan.


Enung mengaku sempat khawatir warung tersebut ikut tersambar petir.


Ia mengaku sempat memanggil-manggil pemilik warung untuk memastikan kondisi.


"Abdi gogorowokan, 'Bu Aay...Bu Aay…!'. Bilih kumaha onam, caket pisan ti na tangkal kalapa nu kabentar / Saya teriak panggil-panggil, 'Bu Aay...Aay...! Takut terjadi apa-apa, (rumahnya) dekat sekali dengan pohon kelapa yang tersambar petir," tukas Enung (ris)