Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Tercantum sebagai Petani/Pekebun di KTP, dikasih uang 100rb. Roadshow KTNA Purwakarta Kepala Dispangtan Apresiasi petani Kiarapedes

kadis-pertanian-petani-purwakarta

PurwakartaOnline.com - Dalam event Roadshow Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA), dalam sambutannya, Ir. H. Agus Rachlan Suherlan, MM., Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian mengumpulkan KTP petani peserta yang hadir.

Kemudian bagi yang tercantum sebagai Petani/Pekebun di KTP langsung dikasih uang masing-masing sebesar Rp. 100.000,-.


H. Ujang Alim Adisaputra, S.Hut., Ketua KTNA Kabupaten Purwakarta tampak sangat bahagia dengan apa yang dilakukan Kepala Dinas. Masyarakat yang bertani harus diapresiasi.

"Terkejut. Ini dilakukan secara spontan, cara yang dilakukan Pak Kadis sungguh di luar dugaan. Kebanggaan menjadi seorang petani harus terus digalakan", aku H. Ujang Alim yang mengaku terkejut sekaligus bangga dengan apa yang dilakukan Kepala Dinas.

Menurut H. Agus Suherlan, Kecamatan Kiarapedes merupakan kecamatan terbanyak yang jumlah penduduknya tercantum sebagai petani di KTP.

"Berdasarkan data di kependudukan seperti itu. Tapi kebanyakan usia petani diatas 50 tahun", terang H. Agus Rachlan Suherlan.

Dalam Temu Tani ini Kepala Dinas banyak membahas berbagai isu seputar pertanian di Purwakarta khususnya di Kiarapedes.

Seperti solusi kekeringan, Festival Manggis Purwakarta di Kiarapedes, penyediaan pangan untuk Jabodetabek dan isu-isu lainnya. (bdr)