Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Dampak Perang Rusia-Ukraina


Purwakarta Online - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut perang yang terjadi antara Ukraina dan Rusia dapat berdampak pada krisis kemanusiaan terutama bagi pengungsi. Jokowi minta semua ikut mencegah.

"Apabila krisis berlanjut niscaya akan terjadi krisis pengungsi terbesar sepanjang abad. Inilah yang harus kita sama-sama cegah agar jangan sampai terjadi," ujar Jokowi dikutip dari akun Twitternya, Selasa (8/3/2022).

Jokowi mengatakan gagalnya gencatan senjata antara Ukraina dan Rusia juga akan mendorong bertambahnya korban jiwa.

"Gagalnya kesepakatan gencatan senjata di Ukraina bukan hanya mendorong eskalasi konflik bersenjata tetapi semakin bertambahnya korban jiwa dan krisis kemanusian di Ukraina," kata Jokowi.

Jokowi menjelaskan, menurut United Nations High Commisioner For Refugees (UNHCR), sudah 1,2 juta orang harus mengungsi ke negara lain karena perang di Ukraina.

"Perang adalah persoalan ego, melupakan sisi kemanusiaan, dan hanya menonjolkan kepentingan dan kekuasaan," katanya. (*)

Sumber: iNews

#Inewsid #IniBaruBerita #News #Berita #Jokowi #JokoWidodo #Presiden #Perang #Ukraina #Rusia #Krisis #Manusia #Pengungsi #Cegah #Besar #Abad #Korban #Jiwa #UNHCR #Kemanusiaan