Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Pencuri kambing di Sukasari babak belur 'dieksekusi' warga

Pelaku diamankan Polisi
Purwakarta Online - Seorang pemuda pencuri kambing di Desa Kutamanah, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta, babak belur usai menjadi bulan-bulanan massa yang menangkapnya, pada Selasa, 4 Januari 2022.

Beruntung, ada warga yang meredam aksi massa dan memilih mengamankan pelaku di Kantor Desa Kutamanah dan menyerahkan ke pihak Polsek Sukasari untuk diperiksa lebih lanjut.

Menurut, Asep Samsudin, awalnya warga memergoki pelaku yang berjumlah 3 orang mengendarai sepeda motor menebar makanan diduga racun.

"Setelah menebar benda itu, pelaku kemudian pergi. Karena kejadian ini sudah berulang warga pun melakukan pengintaian. Warga yang sudah menunggunya segera melakukan penangkapan dan di bawa ke Kantor Desa," ucap Asep, saat dihubungi melalui telepon selulernya.


Ia mengaku, dirinya sudah beberapa kali menemukan kambing mati di wilayahnya yang diduga keracunan karena memakan makanan yang diduga ditebar seseorang.

"Saya sudah beberapa kali menemukan kambing mati di duga memakan makan beracun yang di tebar oleh pelaku. Dan baru kali ini pelakunya tertangkap. Tadi satu orang tertangkap warga dan dua orang berhasil melarikan diri," ucapnya.

Dihubungi terpisah, Kapolsek Sukasari, AKP Asep Yusup mengatakan, sekira pukul 15.00 WIB, petugas mendapatkan laporan dari masyarakat terkait penangkapan seorang pemuda yang diduga pencuri kambing.

"Saat diamankan warga, pelaku menjadi sasaran amuk massa hingga babak belur. Guna menghindari amukan warga, kemudian anggota kami membawa pelaku ke Mapolres Purwakarta. Untuk modusnya pelaku meracuni kambing. Kini pelaku lagi menjalani proses pemeriksaan di Mapolres Purwakarta," singkat AKP Asep Yusup saat dihubungi melalui telepon selulernya. (Kim)

Sumber: KIM Purwakarta