Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Warga Evakuasi Ular Sanca berikut 30 Telur di Purwakarta


Purwakarta Online - Warga Kampung Cimuntuk, Desa Sukatani, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta dihebohkan dengan penemuan ular sanca kembang sepanjang tiga meter.

Menurut petugas, penemuan itu terjadi pada Rabu, (28/7) sekitar pukul 16.00 WIB. Petugas dari tim Rescue Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Daerah (DPKPBD) Kabupaten Purwakartayang dibantu warga memburu ular yang cukup meresahkan warga itu.

Menurut keterangan dari petugas damkar, Mochamad Asar Rizal, kronologis penemuan ular sanca kembang tersebut berawal dari salah seorang warga yang akan sedang mengambil air dari sumur siuk dan langsung menemukan ular.

"Awalnya warga yang mau mengambil air ke sumur siuk kalau orang sini bilang dan menemukan ular tersebut sehingga langsung melaporkan kepada kami," ujar Abah Rijal saat ditemui di Kantor DPKPBD Purwakarta, Kamis, (29/7/2021).

Setelah itu, petugas yang dibantu warga langsung mengevakuasi ular sepanjang tiga meter setengah dengan bobot diperkirakan sebesar dari betis orang dewasa tersebut.

"Sekitar satu jam lebih allhamdulilah ular tersebut dapat ditemukan dapat di evakuasi oleh petugas serta warga," ujar Asar.

Abah Rijal mengatakan, dalam proses evakuasi ular sendiri terkendala dengan banyaknya material bangunan yang menutup dari sumur siuk sendiri, sehingga kesulitan untuk menjangkau dari ular tersebut.

"Kesulitannya ya itu tadi rumpun bambu yang longsor yang menimpa dari sumur siuk tersebut," ucapnya.

Sementara itu, saat ini ular sanca kembang tersebut langsung diamankan di kantor Pemadam Kebakaran Kabupaten Purwakarta.

"Warga masih mencari ular lainnya, karena warga melihat ular lebih dari satu. Kemudian setelah penemuan satu ular itu kami menemukan telur ular sebanyak 30 telur yang diperkirakan usianya baru 1 bulan," ungkapnya.

Sumber: Detik