Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Orang Desa ngomongin Presiden


Oleh: Bang Haji Ikhsan

SIKAAATTT BEHHHH

Kemarahan Presiden mewakili kemarahan Rakyat.

Mungkin sebagian mereka menganggap itu sebagai drakor (drama korona), menurut aku mah enggak.

Sebagaimana yang dirasakan masyarakat, banyak ketidakpastian, ketidakmengertian dan keheranan dengan banyaknya permasalahan menghadapi pandemi ini, tentu Presiden sebagai ketua Gank kabinet akan lebih jeli melihat sumbernya.

Jokowi itu orang Desa yang sense of humanitynya tentu dalam.

Laporan-laporan asal bapak senang juga tentu akan dicrosscheck kebenarannya. Sumber informasi Presiden pasti tak hanya menteri bersangkutan. Presiden punya banyak mata dan telinga.

Yang kita rasakan adalah benar bahwa negeri ini perlu banyak memangkas birokrasi yang berbelit juga tumpang tindih, sehingga menghambat masyarakat menerima haknya.

Kemarahan presiden mewakili kemarahan rakyat,
Andai yang berdiri di podium itu adalah saya, anda atau masyarakat lain yang punya nyali besar, pasti kemarahan itu akan tersampaikan juga dan bahkan lebih berang dari Presiden.

Atau ya mari berandai-andai, orang kepercayaan anda bekerja tak maksimal sementara reputasi bersama dipertaruhkan. Apa kamu gak marah??   Ngamuk donk!

Sok komo lamun Kang Baun Sijagur nu jadi Presidenna, beak eta menteri di sia - sia bakalna

Semoga negeri ini lebih berbenah.

Salam
Pagawe Desa