Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Taman Air Mancur Sri Baduga

PurwakartaOnline.com - Destinasi Wisata Taman Air Mancur Sribaduga sebelum terkenal menjadi taman air mancur sri baduga, pada awalnya dikenal oleh masyarakat purwakarta dengan sebutan situ buleud.

Konon pada zaman dahulu situ buleud merupakan kubangan besar tempat berendam badak, maka untuk mengenang hal itu Pemerintah kabupaten Purwakarta pun membangun patung badak di pertigaan depan Taman Air Mancur Sri Baduga.

Taman Air Mancur Sri Baduga merupakan pengembangan pembangunan Situ Buleud menjadi ikon destinasi wisata purwakarta, pembangunan tahap pertama dimulai pada tahun 2014, Tahap Kedua 2015, Tahap Ketiga 2017.

Taman Air Mancur Sribaduga lokasinya berada di tengah pusat kota tepatnya di antara Jalan Siliwangi dan Jalan K.K. Singawinata, Kelurahan Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Lokasinya yang strategis mudah diakses dari segala penjuru Purwakarta.

Keistimewaan pertunjunkan air mancur menari di taman air mancur sribaduga menyaingi Air Mancur di Ghuangzhou,China dan tidak kalah menarik dibandingkan dengan Wings of Time yang berada di negara Singapura.

Daya tarik wisata Air Mancur Taman Sribaduga bagaikan Magnet yang menarik kunjungan wisatawan, setiap pertunjukannya selalu dinanti, ribuan wisatawan dari seluruh penjuru indonesia rela jauh - jauh antri untuk menyaksikan kemegahan Air Mancur Terbesar se - Asia Tenggara.

Air Mancur dengan sentuhan efek cahaya hingga atraksi api diatas air menjadi sebuah pemandangan yang indah dan memukau. Selain itu Air Mancur di lengkapi dengan Tekhnologi canggih sinar laser yang bisa membentuk berbagai macam animasi yang menakjubkan.

Kemegahan Atraksi air mancur menari mengikuti alunan musik tayang setiap malam minggu ,Pertunjukan dibuka dua sesi yaitu sesi pertama pukul 19.30 WIB dan sesi kedua 20.30 WIB.

Untuk menuju lokasi, dari arah Jakarta bisa melewati Tol Jakarta-Cikampek lalu ke Tol Cipularang dan

keluar di Tol Jatiluhur melalui Ciganea. Setelah keluar tol lalu belok kiri di trafict light menuju ke Pusat Kota Purwakarta, terus lurus menuju Pasar Rebo dan dipertigaan Pasar Rebo belok kiri langsung menuju Taman Air Mancur Sribaduga. (*)