Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Deni Ahmad Haedari, satu-satunya calon DPD RI dari Purwakarta

deni-haidar-ahmad-haedari-calon-dpd-purwakarta-2019-ansor-jabar

PurwakartaOnline.com - Deni Ahmad Haedari adalah calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD-RI) satu-satunya dari Kabupaten Purwakarta.

Ia akan bersaing dengan 48 calon DPD-RI lainnya di wilayah Provinsi Jawa Barat.

Berdasarkan Pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) KPU, nomor: 1102/PL.01.4-Pu/KPU/IX/2018, KPU merilis 49 orang calon tetap DPD RI dari Provinsi Jawa Barat. Deni Ahmad Haidar mendapatkan nomor urut 43.

Deni Ahmad Haedari, sosok pemuda yang tidak hanya menjadi kebanggaan masyarakat Purwakarta, tetapi Ia juga merupakan aset terbaik Nahdlatul Ulama di Jawa Barat.

Karena posisi Deni Ahmad Haedari saat ini sebagai Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor (PW GP Ansor) Jawa Barat.

Deni Ahmad Haedari berdomisili di Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta.

Berpengalaman menjadi Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Kabupaten Purwakarta, kemudian menerima amanah untuk memimpin Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Kabupaten Purwakarta.

Namun akhirnya jabatan ketua KPU Ia tinggalkan karena memilih untuk berkonsentrasi dalam memimpin organisasi GP Ansor, setelah Ia terpilih sebagai Ketua GP Ansor Jawa Barat.

GP Ansor yang merupakan Badan Otonom dari Nahdlatul Ulama (NU), yang mengorganisir para pemuda. (son)