Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Cara Mencegah Ular Masuk Ke Rumah!


Purwakarta Online - Betapa menakutkan jika ular masuk ke rumah! Bisa sangat mengerikan. Jangan sampai ular masuk ke rumah kita!

Bagaimana cara mencegah ular masuk ke rumah? 

Jika anda sudah membaca artikel sebelumnya, mengenai 21 fakta tentang ular, mungkin anda akan memiliki gambaran kenapa ular keluar sarang lalu masuk ke rumah.

Tetapi secara khusus, kali ini kita akan membahas apa saja yang harus kita lakukan, agar rumah kita tidak dimasuki ular.

Berikut adalah 9 hal yang harus kita lakukan agar ular tidak masuk ke rumah kita:

1. Bersihkan rumah dan lingkungan dari tumpukan-tumpukan.

2. Tutup lubang-lubang tikus. Lebih baik jika lubang ditelusuri, lalu ditutup dari hulunya. Karena tikus suka membuat lubang yang bercabang banyak.

3. Tutup lubang air, lubang selokan, lubang kamar mandi dengan kawat baja. Jangan yang aluminium karena bisa dijebol oleh tikus, atau penutup baja model knop yang seperti mangkok terbalik di bawahnya.

4. Potong dahan-dahan pohon, jangan sampai menyentuh plafon rumah. Karena ada kejadian, ular menjalar masuk rumah dan tinggal di atas plafon. Baru ketahuannya ketika plafon itu runtuh karena menahan ular yang semakin berat.

5. Beri bagian pintu rumah depan dan belakang dengan keset ijuk atau keset plastik yang kasar, yang ada tulisan welcome atau sejenisnya.

Karena apa? Itu sudah dibahas di artikel sebelumnya, 21 Fakta tentang ular.

6. Beri tali ijuk pada pinggir dan bawah jendela-jendela. Tali ijuk yang biasa untuk menanam anggrek di pohon misalnya.

7. Sediakan semprotan nyamuk untuk: mengetes apakah ada ular atau tidak di sudut rumah atau gudang sebelum membongkar barang dan untuk mengusir ular.

8. Siap sedia ember untuk penutup ular.

9. Berdoa yang pasti. Semoga kita dijauhkan dari hal yang berbahaya. Amiiiiiin!

Oh, iya. Perlu diketahui, biawak suka makan anak ular. Biawak tidak menggigit dan tidak berbahaya untuk manusia. Jadi, kalau ada biawak, jangan dibunuh, karena membantu untuk menjaga dari ular.

Yup, itulah dia 9 hal yang harus kita lakukan agar rumah kita tidak dimasuki ular. Semoga bermanfaat! (*)

* Dari Asep Dea