Polisi Kantongi 2 Nama Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang
![]() |
Alm. Amalia Mustika Ratu |
Setelah menggelar olah TKP dengan meminta keterangan 20 orang saksi, termasuk suami korban Tuti, sekaligus ayah dari korban Amalia.
Polisi mengungkap, jika pelaku lebih dari satu orang. Polisi sementara ini menduga, aksi pembunuhan dilakukan oleh dua orang.
“Dari jejak alas kaki di sana ada dua tapak kaki yang berbeda, diduga pelaku lebih dari satu orang,” ujar Kapolres Subang, AKBP Sumarni melalui keterangannya kepada media, sebagaimana dilansir SuaraSumsel.id, Selasa (24/8/2021).
Kasus pembunuhan ini menggemparkan warga Subang dan Purwakarta, korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan dalam bagasi mobil Alphard di rumah korban di Ciseuti, Jalan Cagak, Subang.
Dalam sebuah video, salah satu saudara korban Tuti mengungkapkan beberapa informasi mengenai kondisi rumah tangga korban dengan suaminya, Yosep.
Saudara korban juga sempat menyebutkan adanya teror kepada korban dari istri muda suaminya tersebut.****